Home | About Me | Contact Us | Slide | Lomba | Politik| Video | Buku Tamu | Ketentuan | Gallery

Selamat datang di my web blog, blog ini berisi sebuah ulasan singkat tentang dunia pendidikan dilihat dari teropong potret pendidikan pada masa kini dimana pendidikan sudah mulai bergulir ke arah yang berorientasi materi. Sebuah peneropongan ini mudah-mudahan menjadi ulasan yang menarik dan patut diangkat sebagai opini publik yang perlu di carikan solusi. Semoga ulasan yang singkat ini dapat menjadi bahan bacaan yang menarik dan patut diperbincangkan oleh kita semua. Bila dalam penulisan terdapat kesalahan mohon sudi kiranya untuk memberikan koreksi melalui email : blogkangarya@gmail.com. Terima kasih dan selamat membaca. Salam Admin Blog


Hosting Gratis

Rabu, 27 Juli 2011

Kesehatan Jiwa

INILAH.COM, London - Semua orang mendambakan kebahagiaan. Untuk bahagia, ternyata hanya membutuhkan hal-hal kecil. Seperti, kesehatan, teman dan keluarga.

Mengutip femalefirst, Selasa (26/7), hidup bahagia ternyata hanya membutuhkan hal-hal kecil. Sebagaimana diketahui, sebelumnya banyak orang mengatakan memiliki situasi keuangan yang nyaman yang dapat memberi kebahagiaan. Namun penelitian terbaru menunjukkan sebaliknya.

Hasilnya, kesehatan, teman dan keluarga berada di daftar teratas yang menjadi baramoter kebahagiaan. Sekitar 34.000 orang mengatakan apa yang membuatnya sejahtera dan hal-hal apa dalam apa yang membahagiakan kehidupannya.

Temuan dari laporan, yang diterbitkan oleh Kantor Statistik Nasional (ONS) ini merupakan bagian dari program yang lebih luas untuk menemukan apa yang membuat orang-orang Inggris merasa bahagia.

Survei ini dibuat David Cameron, dirancang untuk membantu mengembangkan kebijakan masa depan.

Tetapi para kritikus telah menyatakan bahwa dua juta poundsterling yang diperlukan untuk menjalankan penelitian setiap tahun hanya membuang-buang uang, karena hasil yang diberikan sebelumnya sudah cukup jelas.

Ahli statistik nasional Jil Matheson yang menyusun laporan tersebut mengatakan kepada Sky News, "Perdebatan telah membantu kami mengidentifikasi area kunci yang paling penting dan akan membantu untuk memastikan langkah-langkah yang kita gunakan akan relevan, tidak hanya untuk pemerintah tetapi juga masyarakat luas."

"Ini sangat penting untuk memungkinkan pembangunan yang efektif dan penilaian kebijakan bagi individu untuk menggunakan informasi. Tujuannya untuk mengidentifikasi cara meningkatkan kesejahteraan dan untuk memungkinkan penilaian bagaimana masyarakat melakukannya secara menyeluruh," imbuhnya. [mor]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar Anda di sini !